Dalam rangka optimalisasi zakat untuk pemberdayaan generasi qur'ani, Badko TKA-TPA Kab Sleman bekerja sama dengan Lembaga Dakwah & Pendidikan Al-Qur'an (LDPQ), Lumbung Zakat Indonesia (LZI) dan Team Tadarus AMM, pada hari Ahad 23 Jan 2011 telah menyelenggarakan Workshop dengan tema "Membangun Peradaban Zakat untuk Pemberdayaan Aktivis TKA-TPA, Solusi Strategis Pasca Erupsi Merapi". Kegiatan yang berlangsung sejak 08.00 - 15.00 ini diselenggarakan di Balai Pemberdayaan Masyarakat Desa Kementerian Dalam Negeri, Kalasan Yogyakarta Nampak dalam gambar Drs Mujiono, MPd - Ketua Badko TKA-TPA Kab Sleman selaku Ketua Panitia sedang menyampaikan laporannya..
Materi workshop meliputi 1. Kebijakan Pemda Kab Sleman dalam Pendayagunaan Zakat untuk Kemajuan TKA-TPA, disampaikan Drs H Arif Djufandi - Kepala Kemenag Kab Sleman, 2. Implementasi Zakat di Kab Sukabumi, disampaikan oleh Drs H Musthofa Kamal - Ketua Baz Kab Sukabumi, Drs H Atjeng T. Syah - Ketua MUI Kab Sukabumi dan HU Ruyani, SH, MM Pemda Kab Sukabumi, 3. Zakat dan Pemberdayaan Ekonomi Umat, disampaikan oleh Ahmad Paryanto - Dompet Dhuafa Yogyakarta, dan 4. Kiprah Lumbung Zakat Indonesia dalam Pemberdayaan Umat, disampaikan oleh Drs Edi Supriyanto, MSi - Ketua Lumbung Zakat Indonesia . Bertindak sebagai moderator Drs H Mangun Budiyanto - Ketua LDPQ Yogyakarta. Nampak dalam gambar para pemateri sedang menyampaikan makalahnya.
Worshop diikuti 100 orang peserta, yang terdiri dari Pengurus BAZDA Kab Sleman, Pengurus LDPQ Yogyakarta, Ketua-ketua Badko TKA-TPA Daerah se DIY, Ketua-ketua Rayon TKA-TPA se Kab Sleman, Ketua-ketua BAZ Kec se Kab Sleman dan 10 orang tamu undangan dari Tim Nasional Peningkatan Mutu Taman Pendidikan Al-Qur'an Indonesia (dari Tasikmalaya, Jakarta, Krawang, Sukabumi, Yogyakarta ,dan Madiun). Dalam gambar nampak suasana serius para peserta dalam mengikuti acara ini.
Bersamaan dengan acara ini juga diserahkan bantuan uang sebesar Rp 120 juta yang berasal dari KORPRI dan Masyarakat Sukabumi kepada Lumbung Zakat Indonesia guna disalurkan kepada masyarakat korban erupsi Merapi. Bantuan diserahkan oleh Drs H Musthofa Kamal - Ketua BAZ Kab Sukabumi yang disaksikan oleh Drs H Atjeng - Ketua MUI Kab Sukabumi dan HU Ruyani, SH, MM - Pemda Kab Sukabumi dan diterima oleh Drs Edi Supriyanto - Ketua LZI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar